Desa Taopa

Kec. Taopa
Kab. Parigi Moutong - Sulawesi Tengah

Info
Selamat Datang di Website Resmi Desa Taopa Selamat Datang Di Anjungan Desa Mandiri Desa Taopa Kecamatan Taopa Kabupaten Parigi Moutong

Artikel

APBDes TAOPA TAHUN 2020 DITETAPKAN

Abdul Haris Laparako

14 Desember 2019

374 Kali dibuka

Taopa – Musyawarah Desa Penetapan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Desa Taopa Tahun 2020 hari ini senin, 13 Januari 2020 yang dirangkai dengan kegiatan monitoring dan evaluasi pelaksanaan anggaran tahun 2019 dilaksanakan di aula pertemuan Kantor Desa Taopa. Musyawarah yang dihadiri oleh Tokoh Masyarakat, Ketua Dan Anggota BPD, Ketua LPM, Ketua dan anggota PKK Desa Taopa, Pengurus Karang Taruna “Olongian Muda”, Kepala Sekolah dan Kepala Pengelola PAUD  TK/KB, Kader Kesehatan, Kader Tribina, Dasawisma, Pengurus Kelompok UKM, Pengurus Kelompok Tani dibuka langsung oleh Ketua BPD Desa Taopa Bpk. SUCIARTO OLI’I.

SEKCAM Taopa ZEIN, SE dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Pemerintah Desa Taopa dalam pengelolaan Anggaran Tahun 2019 yang sampai pada saat ini terlaksana dengan maksimal dan berkualitas, kedepan beliau berharap symbol kesuksesan tahun kemarin dapat dijadikan sebagai acuan dalam pelaksanaan program di tahun 2020, antusias pemerintah dan masyarakat dalam Pelaksanaan Pembangunan Desa Taopa perlu dipertahankan, karena sejak tahapan Review RPJMDes, Musyawarah Penetapan RKPDes sampai pada Musyawarah Penetapan APBDes Tahun 2020 ini benar – benar sungguh luar biasa.

Kegiatan ini dihadiri pula oleh Kepala Seksi PMD ibu RESNI, SE, Kepala Seksi Pemerintahan Kecamatan Taopa RAHMAT DAEPALATU, S.Sos, Kepala Seksi Trantib DARSON MA’RUF, S.Sos, Kasubag Program Dan Keuangan TONIS  H. SANAU, S.Sos, Kepala Seksi Pengembangan Ekonomi ADRINA, S.Pd.I, Pendamping Desa Dan Pendamping Lokal Desa.

Pada Sambutan Kedua yg disampaikan Oleh Kepala Desa Taopa ASNO AKE, S.Sos lebih pada titik berat pelaksanaan tahapan yg benar - benar diserahkan kepada Hasil kesepakatan dan hasil perengkingan skala prioritas pada tahapan RKPDes sebelumnya. Sehingga apa yg kita sepakati hari ini benar - benar hasil dari sebuah proses sebelumnya. Kata Asno Ake bahwa kalau pada Musdes RKPDes yg lalu kita bicara tentang Usulan Kegiatan maka pada Musdes APBDes ini kita sudah bicara Angka - Angka dari Usulan tersebut. Banyak hal yang masih perlu dibenahi oleh pemerintah desa saat ini, sebagai wujud keinginan untuk terus berbuat yang terbaik bagi Desa Taopa kedepan. Kritik dan saran yang sifatnya membangun selalu menjadi pertimbangan dasar dalam setiap menentukan berbagai kebijakan dan arah pembangunan desa.

Musyawarah Desa ini ditutup dengan Penetapan APBDes Oleh Ketua BPD Desa Taopa yg sekaligus dirangkai dengan penandatanganan Berita Acara Kesepakatan BPD dan Kepala Desa yang bertindak dan atas nama Lembaga dan Desa dalam Dokumen Perdes tentang APBDes dan Dokumen Perkades tentang Penjabaran APBDes Tahun Anggaran 2020.

Pada Tahun 2019 Desa Taopa Mendapat Kucuran Dana Sebesar Rp. 1.212.578.905,- yang terbagi dalam :

Transfer Dana Desa sebesar Rp. 866.539.000,-

Transfer Alokasi Dana Desa Sebesar Rp. 330. 173.127,-

Transfer PDRD Sebesar Rp. 15.866.779,-

 

Anggaran tersebut dibagi dan digunakan untuk 4 (empat) bidang :

  1. Bidang Pemerintahan sebesar Rp. 344.615.706,-
  2. Bidang Pembangunan sebesar Rp. 678.174.600,-
  3. Bidang Pembinaan sebesar Rp. 58.132.100,-
  4. Bidang Pemberdayaan sebesar Rp. 131. 656.500,-

 

Pada Tahun 2020 Desa Taopa kembali mendapatkan Pagu Anggaran Sebesar Rp. 1.272.061.164,- yang terdiri dari  :

  1. DANA DESA sebesar Rp. 883.467.000,-
  2. ALOKASI DANA DESA sebesar Rp. 375.795.480,-
  3. PDRD sebesar Rp. 12.798.684,-

Dari total anggaran tersebut kemudian dibagi dan digunakan untuk :

  1. BIDANG PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN DESA sebesar Rp. 340.894.164,-

Meliputi penganggaran Siltap dan Tunjangan Kepala Desa dan Perangkat Desa serta Tunjangan BPD, Operasional Kantor, Operasional BPD, Peningkatan Pajak Dan Retribusi Daerah.

 

  1. BIDANG PELAKSANAAN PEMBANGUNAN DESA sebesar Rp. 550.876.875,-

Yang difokuskan pada kegiatan Sub Bidang Pendidikan, Sub Bidang Kesehatan, Sub Bidang Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang dan  Sub Bidang Perhubungan Komunikasi dan Informatika.

 

  1. BIDANG PEMBINAAN KEMASAYARAKATAN sebesar Rp. 47.700.000,-

Bidang yang hanya boleh menggunakan ADD ini memfasilitasi kegiatan Sub Bidang Kebudayaan dan Keagamaan, Pembinaan LPM dan Pembinaan PKK.

 

  1. BIDANG PEMBERDAYAAN MASYARAKAT sebesar Rp. 332.590.125,-

Memenuhi kebutuhan program Sub Bidang Pertanian Dan Peternakan, Peningkatan Kapasitas, Pengadaan/pemanfaatan/pemeliharaan usaha industry kecil/rumahan, Sub Bidang Penanaman Modal dan Pendampingan Kelompok Usaha Ekonomi Produktif.

Semuah yang terfasilitasi dalam kegiatan pelaksanaan program yang disepakati pada Anggaran Tahun 2020 merupakan penjabaran dari keinginan Dokumen Review RPJMDes dan Dokumen RKPDes yang secara demokratis disepakati melalui forum terhormat dari tahapan – tahapan sebelumnya.

Pelayanan Sub Bidang Kesehatan dan Sub Bidang Pendidikan masih menjadi skala prioritas bagi program pemerintah tahun 2020. Dengan skala berbanding 68 – 52 persen untuk Bidang Pembangunan dan Pemberdayaan  yang menitik beratkan pada peningkatan Ekonomi Kerakyatan dan menambah lapangan pekerjaan bagi Masyarakat Desa Taopa.

Semoga Pemerintah Desa Taopa Dan Seluruh Masyarakat Desa Taopa senantiasa diberi kekuatan dan kebersamaan dalam membangun desa yang tercinta.

 

balap 4d
oreo 5d
indah4d
situs slot

Kirim Komentar

Nama
Telp./HP
E-mail

Komentar

Captha

Komentar Facebook

Aparatur Desa

Kepala Desa

ASNO AKE,S.SOS

Sekretaris Desa

ABDUL HARIS LAPARAKO

Kaur Pemerintahan

ARIMAN

Kaur Kesejahteraan Dan Pelayanan

NURSAILA

Kaur Tata Usaha Dan Umum

MISWA

KAUR PERENCANAAN

SAHARDIN

Kaur Keuangan

ZULKIFLI

Kepala Dusun I

AJAS

Kepala Dusun II

SUTRISNO

Kepala Dusun III

Fitra

KEPALA DUSUN IV

WARDAN

Kepala Dusun V

LEO CHANDRA

Kepala Dusun VI

ALFIQRAM

Operator SIMADING Dan POJOK BACA

NIRWAN

Operator SIMADING Dan POJOK BACA

NURSAM

Operator SIKS-NG

Pandi Pratama

OPERATOR Si DEDI OPENSID

NUR UYUN

Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri

Desa Taopa

Kecamatan Taopa, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah

Peta Desa Taopa

Agenda

Belum ada agenda terdata

Komentar

Supriadi

30 Oktober 2021 22:14:26

Mantap,,...

Rudi Purwanto

30 Oktober 2021 17:24:44

Mantap TAOPA...

Statistik Pengunjung

Hari ini:312
Kemarin:117
Total:285.212
Sistem Operasi:Unknown Platform
IP Address:3.142.255.23
Browser:Mozilla 5.0

Lokasi Kantor Desa

Latitude:0.4686732478024511
Longitude:121.09946250915529

Desa Taopa, Kecamatan Taopa, Kabupaten Parigi Moutong - Sulawesi Tengah

Buka Peta

Wilayah Desa